Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah melanjutkan pelemahan dua hari beruntun terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Rabu (12/11/2025).
Mengutip data Bloomberg, rupiah di pasar spot ditutup pada level Rp 16.717 per dolar AS, melemah 0,14% dari posisi sebelumnya Rp 16.694 per dolar AS.
Senada, kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI) berada di Rp 16.722 per dolar AS, turun 0,14% dibandingkan posisi Selasa (11/11) di Rp 16.698 per dolar AS.
Baca Juga: IHSG Rebound 0,26% ke 8.388, Top Gainers LQ45: BRPT, JPFA dan AMRT, Rabu (12/11)
Sementara itu, mata uang kawasan bergerak bervariasi. Ringgit Malaysia justru menguat ke posisi tertinggi dalam lebih dari setahun, didukung prospek ekonomi yang positif dan optimisme bahwa Kongres AS akan segera mengakhiri kebuntuan anggaran yang menyebabkan penutupan sebagian pemerintahan federal.
Ringgit naik hingga 0,3% terhadap dolar AS ke level 4,118, tertinggi sejak 30 September tahun lalu.
Mata uang Negeri Jiran ini mencatatkan penguatan tujuh hari beruntun, menjadi rekor terpanjang sejak awal Agustus 2024, sekaligus menempatkan ringgit sebagai mata uang dengan kinerja terbaik di Asia tahun ini dengan kenaikan sekitar 8%.
Menurut Michael Wan, analis mata uang senior di MUFG, penguatan ringgit ditopang oleh penyelesaian kesepakatan dagang dengan AS serta implementasi reformasi struktural dan fiskal di Malaysia.
Baca Juga: BEI Hentikan Sementara Perdagangan Saham FPNI, Begini Kata Analis
Analis Maybank menambahkan, arus masuk dana asing ke pasar obligasi yang solid dan proyeksi pertumbuhan ekonomi yang kuat juga mendukung apresiasi ringgit.
Sebuah jajak pendapat Reuters memperkirakan ekonomi Malaysia tumbuh pada laju tercepat dalam setahun pada kuartal III-2025, didorong pemulihan di sektor-sektor utama dan konsumsi rumah tangga yang tetap tangguh.
Di sisi lain, won Korea Selatan melemah hingga 0,5% ke level 1.470 per dolar AS, terendah sejak awal April 2025.
Selanjutnya: Rekomendasi Saham Pakuan (UANG) usai Happy Hapsoro Borong 19,35% Saham
Menarik Dibaca: Jawara Kripto Top Gainers, Kripto Canton Memimpin dengan Naik 20%
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News












