kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PTPP bikin usaha patungan proyek perkeretaapian Sulawesi


Senin, 11 Februari 2019 / 21:44 WIB
PTPP bikin usaha patungan proyek perkeretaapian Sulawesi


Reporter: Intan Nirmala Sari | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Tbk (PTPP) membentuk usaha patungan atau joint venture bersama beberapa perusahaan. Usaha patungan ini untuk pemenuhan kebutuhan proyek perkeretaapian Sulawesi.

Penyertaan saham dalam perusahaan patungan tersebut bernama PT Celebes Railway Indonesia. Adapun perusahaan yang tergabung yakni PTPP, PT Bumi Karsa, PT China Communicarions Construction Engineering Indonesia dan PT Iroda Mitra.

Adapun nilai untuk modal dasar usaha patungan mencapai Rp 200 miliar. Sedangkan modal yang telah ditempatkan dan disetor mencapai Rp 50 miliar.

Yang mana, porsi kepemilikan terbesar berasal dari PTPP yakni 45% atau setara Rp 22,5 miliar, diikuti Bumi Karsa sebanyak 22,5% atau sekitar Rp 11,25 miliar, China Communications sebanyak 22,5% atau sekitar Rp 11,25 miliar dan Iroda Mitra berkontribusi 10% atau Rp 5 miliar.

Nantinya, penyertaan modal dalam PT Celebes Railway Indonesia ini dicatat sebagai penyertaan dalam perusahaan asosiasi.

"Pembentukan usaha patungan ini turut menunjang kegiatan usaha Perseroan, dan akan memperoleh recurring income, sehingga memperkuat keuangan Perseroan. Tidak ada dampak hukum dan tidak akan mempengaruhi kelangsungan usaha emiten," jelas Sekretaris Perusahaan CPIN Agus Samuel Kana dalam keterbukaan informasi Senin (11/2).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×