kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Prediksi perdagangan IHSG hari ini versi Reliance


Rabu, 29 Juni 2016 / 08:34 WIB
Prediksi perdagangan IHSG hari ini versi Reliance


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini. Pasalnya, indikator teknikal indeks menunjukkan adanya sinyal positif.

Lanjar Nafi, Analis Reliance Securities mengatakan secara teknikal IHSG mengonfirmasi pola bullish meeting line. Posisinya mendekati upper bollinger bands dan Indikator stochastic terkonsolidasi diawali dengan bearish movement pada area dekat overbought.

Momentum RSI juga terus bergerak pada middle oscillator memberikan signal penguatan IHSG akan lebih terbatas. "Sehingga diperkirakan IHSG masih akan mencoba menguat melanjutkan optimisme pasar di kisaran 4.825-4.920," kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Rabu (29/6).

Pada perdagangan kemarin (28/6), IHSG menguat sejak awal sesi dan ditutup naik 46.12 poin atau 0.95% di level 4882.17 dengan volume yang tinggi.

Lanjar bilang, optimisme dibuka setelah pemerintah menyetujui Undang-undang pengampunan pajak atau RUU Amnesti Pajak. Perusahaan pada industri otomotif, perbankan, property dan infrastruktur akan mendapat keuntungan dari kebijakan ini.

Ia memperkirakan, ke depannya sentimen tersebut akan membuat investor domestik kembali melakukan aksi beli setelah sempat pesimis pada 2 hari sebelumnya. RUU Pajak Amnesti ini diharapkan tagihan bisa efektif pada awal Juli.

Optimisme tersebut berdampak juga pada penguatan nilai tukar rupiah yang berhasil break out 13.200 dan menguat 1,22%. Investor asing kembali melakukan aksi beli bersih cukup besar yakni sebesar Rp 691.32 miliar.



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×