Reporter: Dimas Andi | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk berhasil mencatatkan penjualan Sukuk Ritel seri SR-011 sebesar Rp 1,87 triliun. Jumlah ini lebih besar dari target awal penjualan sebesar Rp 1,75 triliun.
Senior Vice President Wealth Management Group Bank Mandiri Elina Wirjakusuma menyampaikan, investor berusia tua berkontribusi besar untuk penjualan SR-011 di Bank Mandiri dari sisi volume pemesanan. “Rata-rata nilai pemesanan investor tersebut mencapai Rp 632 juta per investor,” katanya, Kamis (21/3).
Larisnya penjualan SR-011 tak lepas dari nilai kupon tetap sebesar 8,05% yang masih menguntungkan bagi investor. SR-011 juga memberikan potensi capital gain bagi investor ketika diperdagangkan di pasar sekunder.
Fitur tersebut yang tidak dimiliki oleh Savings Bond Ritel seri SBR-005 dan Sukuk Negara Tabungan seri ST-003 yang telah ditawarkan sebelumnya. Adanya perbedaan karakter antara SR-011 dan Surat Berharga Negara (SBN) membuat penjualan instrumen ini tidak terlalu terpengaruh oleh jadwal penawaran yang saling berdekatan.
Masa penawaran SR-011 berakhir pada hari ini. Pada Selasa (26/3) pekan depan, pemerintah lewat Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemkeu akan merilis hasil penjualan SR-011.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News