kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.871.000   -23.000   -1,21%
  • USD/IDR 16.420   -15,00   -0,09%
  • IDX 7.095   -46,49   -0,65%
  • KOMPAS100 1.030   -10,30   -0,99%
  • LQ45 803   -9,10   -1,12%
  • ISSI 223   -2,38   -1,06%
  • IDX30 419   -4,71   -1,11%
  • IDXHIDIV20 502   -8,79   -1,72%
  • IDX80 116   -1,49   -1,27%
  • IDXV30 119   -2,82   -2,32%
  • IDXQ30 138   -1,77   -1,27%

Pendapatan Indika Energy melonjak 264% pada kuartal pertama


Kamis, 26 April 2018 / 16:47 WIB
Pendapatan Indika Energy melonjak 264% pada kuartal pertama
ILUSTRASI. Paparan Public Indika Energy


Reporter: Dian Sari Pertiwi | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indika Energy Tbk mengantongi pendapatan pada kuartal I-2018 sebesar US$ 809,02 juta. Angka ini naik sebesar 264% dari periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 222,52 juta.

Perolehan ini disumbang oleh anak-anak usaha emiten berkode INDY, PT Kideco Jaya Agung sebesar US$ 527,8 juta, setara 65,2%, PT Petrosea Tbk (PTRO) sebesar US$ 68,9 juta atau 8,5%, Indika Resources US$ 126 juta setara 8,5%, lalu Tripatra US$ 60,3 juta atau 7,4%.

Direktur Utama Indika Energy, Arsjad Rasjid mengatakan tahun ini pihaknya akan fokus menangkap peluang bisnis baru untuk menopang pertumbuhan pendapatan. "Ke depan kami ingin melakukan investasi agar tidak hanya bergantung pada coal saja," ujar Arsjad, Kamis (26/4).

INDY mencatat laba bersih US$ 58,37 juta. Laba bersih ini naik 164,48% jika dibandingkan dengan kuartal pertama tahun lalu sebesar US$ 22,07 juta.

Per akhir Maret, INDY mencatat total aset US$ 3,74 miliar. Total aset ini naik tipis ketimbang US$ 3,63 miliar per akhir Desember 2017. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×