Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Noverius Laoli
Pada akhir Desember 2019, jumlah aset LPCK juga tumbuh 32,4% menjadi Rp 12,22 triliun, pada akir 2018 jumlah aset perusahaan ini sebesar Rp 9,22 triliun.
Sie Subiyanto, Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk mengatakan, kenaikan jumlah aset sebesar 32,4% pada tahun 2019 ini disebabkan oleh investasi pada entitas asosiasi pada dana investasi infrastruktur bertambah sebesar Rp 3,29 triliun.
Baca Juga: Kinerja AKR Corporindo (AKRA) Masih Tumbuh, Tapi Dibayangi Harga Minyak dan Corona
Adapun jumlah liabilitas pada akhir tahun lalu menurun sebesar Rp 359 miliar atau turun 21,2% ketimbang pada 31 Desember 2018 lantaran utang usaha pihak ketika menyusut sebesar Rp 158 miliar.
"Ini disebabkan oleh pelunasan utang usaha perusahaan kepada pihak ketiga. Selain itu, uang muka pelanggan menurun sebesar Rp 304 miliar karena pengakuan pendapatan pada tahun berjalan," ujarnya dalam keterbukaan informasi yang dikutip Kontan pada Senin (8/6).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News