kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45863,29   1,62   0.19%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Moduit Jadi Mitra Penjualan Online Surat Berharga Syariah Negara Seri SR018


Jumat, 03 Maret 2023 / 22:49 WIB
Moduit Jadi Mitra Penjualan Online Surat Berharga Syariah Negara Seri SR018
ILUSTRASI. Manajemen PT Moduit Digital Indonesia (Moduit), startup Digital Private Wealth Management Platform.


Reporter: Maria Gelvina Maysha | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT. Moduit Digital Indonesia (Moduit) menjadi mitra penjualan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Seri SR018 yang ditawarkan Kementerian Keuangan RI pada 3-29 Maret 2023.

Lantaran jadi mitra penjualan, calon investor dapat melakukan pembelian SR018 secara online melalui Moduit.

“Moduit hadir dan siap membantu masyarakat yang berminat berinvestasi,” ujar Head of Research & Investment Connoisseur Moduit Manuel Adhi Purwanto dalam keterangan tertulis, Jumat (3/3).

Adapun SR018 akan diterbitkan dalam dua tipe, yakni SR018-T3 dengan tenor tiga tahun dan memiliki imbal hasil 6,25%. Lalu ada tipe SR018-T5 dengan tenor lima tahun dan imbal hasil 6,40%

Baca Juga: SR018 Mulai Ditawarkan, Ini Proyeksi Seri yang akan Laris Manis

Kemudian,  pembayaran imbal hasil SR018 akan diberikan ke investor pada tanggal 10 setiap bulannya.

Lebih lanjut, Manuel Adhy menyampaikan pembelian SR018 dapat dilakukan mulai dari harga Rp 1 juta dengan maksimal Rp 5 miliar untuk tenor 3 tahun.  

Lalu, untuk tenor 5 tahun ditawarkan dengan harga minimal Rp 1 juta dan maksimal Rp 10 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×