kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.587.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.370   -5,00   -0,03%
  • IDX 7.155   47,14   0,66%
  • KOMPAS100 1.057   5,10   0,48%
  • LQ45 832   4,41   0,53%
  • ISSI 214   1,71   0,81%
  • IDX30 429   2,76   0,65%
  • IDXHIDIV20 512   2,62   0,51%
  • IDX80 121   0,63   0,53%
  • IDXV30 124   0,17   0,14%
  • IDXQ30 141   0,95   0,68%

Maybank Sekuritas Resmi Luncurkan 8 Seri Waran Terstruktur


Senin, 13 Februari 2023 / 11:07 WIB
Maybank Sekuritas Resmi Luncurkan 8 Seri Waran Terstruktur
ILUSTRASI. Peluncuran 8 Seri Waran Maybank Sekuritas


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Maybank Sekuritas Indonesia resmi meluncurkan waran terstruktur di Bursa Efek Indonesia (BEI)  pada perdagangan Senin (13/2). Sebagai informasi, waran terstruktur merupakan efek atau instrumen turunan saham yang diterbitkan oleh Perusahaan Efek Anggota Bursa, yang memberikan hak kepada pembelinya untuk membeli atau menjual underlying securities (saham) pada harga dan tanggal yang telah ditentukan. 

Waran terstruktur menggunakan underlying saham delapan perusahaan konstituen IDX30, yakni PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), PT Astra Internasional Tbk (ASII), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), dan PT Bukit Asam Tbk (PTBA).

Harga yang ditawarkan mulai dari Rp306-570 per unit di masa penawaran umum perdana yang telah dilakukan pada tanggal 2 - 6 Februari 2023 lalu.

Baca Juga: Maybank Siapkan Delapan Waran Terstruktur

Presiden Direktur Maybank Sekuritas Wilianto Ie mengatakan, penerbitan ini berada di momentum yang tepat mengingat prospek perekonomian dan pasar modal yang membaik.

Di sisi lain, semakin banyak masyarakat di Indonesia yang berinvestasi di pasar modal dan memiliki kebutuhan investasi yang lebih kompleks.

“Dengan begitu, kami berharap waran terstruktur kami akan memperdalam pasar dengan memungkinkan nasabah untuk berinvestasi pada perusahaan-perusahaan terbaik dalam negeri dengan modal yang lebih rendah,” kata Willianto dalam peresmian waran terstruktur di Bursa Efek Indonesia, Senin (13/2).

Nilai penerbitan waran terstruktur maksimal Rp 60 triliun selama periode penerbitan. Adapun periode penerbitan berlangsung mulai dari tanggal efektif 31 Januari 2023 sampai dengan 31 Januari 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×