Reporter: Benedicta Prima | Editor: Tendi Mahadi
Meski dengan adanya insentif baru, Ilham memperkirakan permintaan terhadap apartemen masih lambat pulih, setidaknya hingga akhir 2021 atau memasuki 2022.
Sementara pada landed property, permintaan terhadap residensial dengan harga di bawah Rp 2 miliar masih dapat bertahan, meski dengan kondisi penyaluran kredit perbankan yang masih selektif.
Marketing sales PT Ciputra Development Tbk (CTRA) dan PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) diperkirakan masih akan outperfom ke depan.
Baca Juga: Laba Kencana Energi (KEEN) melesat 24% hingga kuartal III 2020
Sementara suksesnya peluncuran Summarecon Bogor oleh PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) baru ini memberi outlook positif akan kontribusi baru pada marketing sales, meski Ilham melihat BSDE masih akan menjadi kontributor utama.
Dus, Ilham masih merekomendasikan beli untuk saham CTRA dan BSDE dengan target harga Rp 950, SMRA Rp 800, dan PWON Rp 460.
Selain itu ia merekomendasikan hold untuk saham ASRI dengan target harga Rp 130 dan LPKR Rp 140.
Selanjutnya: Rugi bersih membengkak 28,94%, ini kata Wintermar (WINS)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News