kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba Bersih Dharma Polimetal (DRMA) Melonjak 121,92% pada Kuartal I


Kamis, 21 April 2022 / 12:12 WIB
Laba Bersih Dharma Polimetal (DRMA) Melonjak 121,92% pada Kuartal I
ILUSTRASI. Penggunaan teknologi robotik pada fasilitas produksi komponen?PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA),


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dharma Polimetal Tbk mencatatkan pertumbuhan kinerja sepanjang kuartal pertama tahun ini. Emiten dengan sandi DRMA ini meraih penjualan neto Rp 915,79 miliar pada kuartal-1 2022. 

Nilai tersebut tumbuh 35,55% dari periode yang sama tahun sebelumnya Rp 675,60 miliar.

Di saat yang sama beban pokok penjualan naik 37,40% dari Rp 565,20 miliar menjadi Rp 776,59 miliar pada kuartal pertama tahun ini. Dengan demikian, DRMA meraih laba kotor sebesar Rp 139,20 miliar atau meningkat 26,07% dari periode yang sama tahun 2021.

Baca Juga: Berkat Akuisisi Tambang Batubara, MNC Energy (IATA) Berhasil Raih Laba pada Kuartal I

Pada pos beban umum dan administrasi mengalami kenaikan dari kuartal pertama tahun lalu sebesar Rp 31,52 miliar menjadi Rp 42,57 miliar. 

Untungnya, emiten ini memperoleh pendapatan operasi lain-lain senilai Rp 70,95 miliar, melesat dari periode yang sama tahun sebelumnya hanya Rp 8,35 juta.

Alhasil DRMA mencetak laba bersih sebesar Rp 115,91 miliar melonjak 121,92% dari periode yang sama tahun sebelumnya Rp 52,23 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×