Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Untuk tahun ini, PT Waskita Karya (WSKT) menargetkan kontrak baru mencapai Rp 17,4 triliun. Adapun realisasinya hingga triwulan I 2013 sebesar Rp 3,3 triliun.
WSKT dalam keterangan resminya mengatakan, jika digabungkan dengan kontrak lama, maka targetnya mencapai Rp 24,4 triliun. "Nilai tersebut sudah termasuk carry over tahun 2012 sebesar Rp 6,8 triliun," imbuh manajemen WSKT.
Lebih jauh manajemen mengungkapkan, ada beberapa proyek besar yang bakal ditangani perusahaan. Misalnya saja, pembangunan terminal III Bandara Soekarno Hatta senilai Rp 1,6 triliun dan jembatan Kapuk Niaga Indah senilai Rp 240 miliar.
Sekadar informasi, WSKT meraih pendapatan Rp 8,8 triliun, naik 21% dibanding tahun 2011. Alhasil, manajemen sukses meraup laba bersih Rp 254 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News