kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kiat Bos Valbury Asia Futures Ricky Irawan berinvestasi


Senin, 15 Juli 2019 / 05:55 WIB
Kiat Bos Valbury Asia Futures Ricky Irawan berinvestasi


Reporter: Yusuf Imam Santoso | Editor: Yudho Winarto

Sampai dengan saat ini Ricky mengaku ada empat instrumen investasi yang dia miliki yakni emas fisik 30%, dollar AS 30%, kontrak futures (loco gold dan dollar AS) 30%, serta saham dan properti 20%.

Dia mengaku paling menyukai berinvestasi di loco London. “Saya melihat kebutuhan emas jangka panjang terus akan meningkat. Contoh kosmetik saja saat ini ada yang memakai kandungan emas, gigi emas juga ada juga yang pakai,” ujar Ricky.

Investasi Ricky tidak selalu berjalan mulus. Dia mengaku pernah rugi dalam index Hangseng saat harga sedang melemah drastis. Padahal baru sekitar dua bulan dia investasi di sana. Bahkan kerugiannya mecapai Rp 50 juta.

“Pada saat rugi ya manyun saya, dan pas untung wah tidak bisa tidur saya karena mikir besok mau investasi apa lagi ini,” kata RIcky.

Namun, Ricky bersabar dan memahami bahwa investasi membutuhkan proses. Ada rugi ada untung. Bertahan dengan Index Hang Seng miliknya sontak, harga Index Hang Seng rebound dan dia mendapat keuntungan kembali.

Dari sisi emas loco London dia juga memetik cuan. Sifat emas yang safe haven membuat harganya jauh dari volatilitas harga yang tinggi.

Dia menelaah dalam jangka panjang kecenderungan harga emas pasti naik. sementara dalam jangka pendek harga bisa turun, tapi minim paling-paling cenderung stagnan. “Sampai hari ini saya masih jatuh cinta dengan emas loco London,” ungkap Ricky.

Bisa dibilang Ricky adalah investor yang konservatif. Setelah puluhan tahun berinvestasi dia mengambil hikmah bahwa pertama terpenting adalah harus berani menyisihkan pendapatan pribadi.

Kedua, jangan hanya investasi dalam satu keranjang. Sebab setiap instrumen investasi ada untung-rugi dengan sederet risiko. Ketiga, harus mengenal fundamental dalam pilihan investasi.

Dia mengaku sadar akan pentingnya investasi karena diajarkan orang tua dengan kata-katanya yang selalu tertanam di benaknya dan sekarang kembali dia berikan kepada tiga orang anaknya. “Hemat pangkal kaya. Tapi ga boleh pelit, kalau pelit malah cepat tua,” ujarnya.

Ricky ini mempunyai prinsip investasi hidup selalu disiplin dalam menata investasi dan harus bisa mengendalikan emosi. Katanya investasi memang wajib, tapi sesuai dengan kemampuan keuangan setiap orang.

Dia menambahkan investasi perlu dipelajari terlebih dahulu dan mencari berita-berita akan investasi yang akan kita tanamkan nantinya. Jangan investasi karena emosi lihat tetangga invest ini-itu lalu ikut-ikutan,” imbau Ricky.

Ricky punya lima tips untuk investor pemula. Pertama, berinvestasi sesuai dengan kemampuan keuangan. Kedua, belajar terlebih dahulu dan cari informasi akan investasi tersebut. Ketiga, pilih instrumen investasi yang seusai dengan karakter.

Keempat, berinvestasilah di perusahaan-perusahaan yang jelas dan memiliki izin dari otoritas bidangnya masing-masing di Indonesia. Kelima, penting juga untuk mempelajari produknya, terutama peluang dan risikonya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×