Reporter: Rashif Usman | Editor: Noverius Laoli
Analis Sinarmas Sekuritas Eddy Wijaya menerangkan bahwa pergerakan IHSG pada Selasa (5/11) belum mampu bertahan atau breakout EMA100 (7.493). Pada perdagangan Rabu (6/11) IHSG berpeluang mencoba resistance 7.529 dan next resistance 7.591. Selain itu ia juga memproyeksikan IHSG berada di level support 7.450- 7.415/7.349.
"Sentimen yang mempengaruhi pergerakan IHSG hari Rabu ialah menantikan hasil pemilu AS, siapakah yang terpilih sebagai presiden AS antara Donald Trump dan Kamala Harris," terang Eddy kepada Kontan, Selasa (5/11).
Eddy merekomendasikan untuk memperhatikan saham PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) dengan target harga Rp 13.000-Rp 13.400, PT Indika Energy Tbk (INDY) di target harga Rp 1.650-Rp 1.710 dan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) pada target harga Rp 3.000-Rp 3.100.
Baca Juga: IHSG Ditutup Melemah, Cermati Saham Rekomendasi Analis untuk Rabu (17/7)
Herditya merekomendasikan untuk mencermati saham PT Harum Energy Tbk (HRUM) di target harga Rp 1.270-Rp 1.350, PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT) pada target harga Rp 1.000-Rp 1.025 dan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dengan target harga Rp 1.625-Rp 1.710.
Top picks saham dari Phintraco Sekuritas untuk perdagangan Rabu (6/11) ialah PT Vale Indonesia Tbk (INCO), PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), PT Timah Tbk (TINS), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dan PT Mayora Indah Tbk (MYOR).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News