kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Humpuss Intermoda (HITS) kantongi Rp 18,10 miliar dari penjualan 3 armada


Senin, 23 November 2020 / 11:29 WIB
Humpuss Intermoda (HITS) kantongi Rp 18,10 miliar dari penjualan 3 armada
ILUSTRASI. Kapal PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) melalui unit usaha PT Humpuss Transportasi Curah menjual 3 armada pada Rabu (18/11). 

Budi Haryono, Direktur Utama HITS mengatakan, pihaknya menjual tiga unit kapal antara lain TB Semar 9, Box 22, dan Box 15.

Ia bilang, total dari penjualan tiga armada tersebut sebesar Rp 18,10 miliar dengan pembagian unit TB semar 9 dan Box 22 seharga Rp 14,80 miliar dan unit Box 15 dengan harga Rp 3,30 miliar.

Adapun pembeli dari kapal-kapan ini adalah PT Singa Laut Perkasa, sebagai pembeli dari TB Semar 9 dan Box 22. 

Baca Juga: Permintaan Minyak Kering Selama Corona, HITS Menunda Belanja Tujuh Kapal

Sementara PT Trans Makmur Bersama sebagai pembeli dari unit Box 15. "Kedua perusahaan tersebut bukan merupakan afiliasi dari perseroan," ungkapnya dalam keterbukaan informasi, Senin (23/11).

Sepanjang semester I 2020, pendapatan HITS berada di angka US$43,09 juta, hanya beda tipis ketimbang pada periode sebelumnya di angka US$43,05juta. 

Pendapatan dari lini jasa sewa kapal menyumbang porsi mayoritas sebesar US$41,84 juta. Sementara itu, laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk adalah sebesar US$ 8,18 juta, meningkat 26,55% dari US$6,44 juta.
 

Selanjutnya: Humpuss Intermoda (HITS) estimasi proyek FSRU Jawa 1 baru akan raih cuan tahun depan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×