kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga nikel membaik, pendapatan dan EBITDA INCO naik double digit di kuartal II


Rabu, 31 Juli 2019 / 22:37 WIB
Harga nikel membaik, pendapatan dan EBITDA INCO naik double digit di kuartal II


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - LUWU TIMUR. Kinerja PT Vale Indonesia Tbk (INCO) mulai membaik di kuartal II tahun ini. Harga jual rata-rata nikel dan produksi nikel yang meningkat menjadi faktor pendorong utama. 

Pada periode April hingga Juni 2019, produksi nikel emiten berkode saham INCO ini meningkat 34,79% menjadi 17.631 metrik ton dibanding kuartal I-2019 sebesar 13.080 metrik ton. Penjualan nikel dalam matte pada triwulan II tahun ini pun tumbuh 22,34% menjadi 16.965 metrik ton. Kenaikan produksi dan penjualan INCO juga ditopang kenaikan harga rata-rata penjualan sebesar 7,2% secara kuartalan menjadi US$ 9.774 per metrik ton.

Baca Juga: Harga Nikel Menanjak, Ini Pandangan Analis untuk Prospek ANTM dan INCO

Dus, pendapatan Vale Indonesia di kuartal II tahun ini pun naik 31,17% secara qoq menjadi US$ 165,8 juta. Tak hanya itu, EBITDA perusahaan ini melesat 620% qoq menjadi US$ 28,8 juta. 

Chief Financial Officer Vale Indonesia Bernadus Irmanto menjelaskan, selain kenaikan penjualan dan harga rata-rata yang lebih tinggi, perusahaan ini juga mampu menekan beban pokok pendapatan per metrik ton nikel matte lebih rendah. "Aktivitas pemeliharaan yang telah direncanakan selesai dikerjakan," kata Bernardus dalam rilis. 

Baca Juga: Pemerintah Siap Memvaluasi Saham Vale Indonesia (INCO)

Meski begitu dalam semester I-2019, pendapatan perusahaan ini masih menurun 21,99% menjadi US$ 292,2 juta dari semester I tahun lalu sebesar US$ 374,6 juta. EBITDA INCO bahkan anjlok 70% menjadi US$ 32,8 juta. 

Ini karena penjualan dan harga jual rata-rata nikel pada semester I tahun ini menurun tajam. Volume penjualan nikel matte INCO pada semester I-2019 turun 14,36% secara year on year menjadi 30.832 metrik ton. Begitu juga harga jual rata-rata nikel INCO pada periode yang sama turun 8,89% menjadi US$ 9.479 per metrik ton.

INCO belum memaparkan detil laporan keuangan. Bernadus menyebut, laporan keuangan yang diaudit dan laporan triwulan versi lengkap akan dirilis pada 5 Agustus 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×