kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga minyak mendekati level tertinggi dalam sebulan


Selasa, 14 September 2010 / 09:09 WIB
Harga minyak mendekati level tertinggi dalam sebulan


Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

MELBOURNE. Pagi ini, harga minyak dunia diperdagangkan mendekati level tertinggi dalam sebulan. Muncul spekulasi kalau perekonomian Eropa bakal tumbuh pesat. Selain itu, tingginya tingkat produksi industri di China memberikan sinyal permintaan minyak akan melonjak.

Kemarin, kontrak harga minyak mengalami kenaikan 1% setelah Komisi Eropa memprediksi bahwa perekonomian Eropa akan tumbuh dua kali lebih cepat ketimbang estimasi sebelumnya. Sementara, China mengumumkan tingkat produksi industri mengalami lonjakan 13,9% pada Agustus dari tahun lalu.

"Adanya data tersebut membuat investor kian percaya diri dan mengerti resiko yang ada saat ini," jelas Ben Westmore, mineral and energy economist National Australia Bank Ltd di Melbourne. Dia menambahkan, prediksi Komisi Eropa cukup mengejutkan dan hal ini sangat baik untuk pasar.

Sekadar tambahan, Produk Domestik Bruto di 16 negara Eropa diperkirakan akan naik 1,7% tahun ini dibanding H0,9% yang diproyeksikan pada Mei lalu.

Catatan saja, pada pukul 10.15 waktu Sydney, kontrak harga minyak untuk pengantaran Oktober berada di posisi US$ 77,17 sebarel. Kemarin, harga minyak melonjak 74 sen menjadi US$ 77,19 dan merupakan harga tertinggi sejak 11 Agustus lalu. Kendati begitu, sepanjang tahun ini harga minyak sudah turun sebesar 2,8%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×