Reporter: Inggit Yulis Tarigan | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) menetapkan status unusual market activity (UMA) pada Jumat (23/5) terhadap saham PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) dan PT Techno9 Indonesia Tbk (NINE).
“Dalam rangka perlindungan investor, dengan ini kami menginformasikan adanya indikasi pola transaksi yang tidak wajar pada saham OASA yang di luar kebiasaan,” tulis Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono pada keterbukaan informasi, (23/5).
Sementara itu, BEI memberikan status UMA pada saham NINE akibat penurunan harga yang tidak wajar.
Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono menjelaskan pengumuman UMA tidak serta merta menunjukkan adanya pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan di bidang pasar modal.
“Sehubungan dengan terjadinya UMA, perlu kami sampaikan bahwa bursa saat ini sedang mencermati perkembangan pola transaksi saham OASA dan NINE,” tambahnya.
Baca Juga: BEI Pantau Saham Estika Tata Tiara (BEEF) dan Centratama Telekomunikasi (CENT)
Dengan pengumuman UMA tersebut, BEI berharap agar investor memperhatikan jawaban perusahaan tercatat atas permintaan konfirmasi bursa, mencermati kinerja perusahaan tercatat dan keterbukaan informasinya.
Selain itu, investor juga diharapkan mengkaji kembali rencana corporate action perusahaan tercatat apabila rencana tersebut belum mendapatkan persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) dan mempertimbangkan berbagai kemungkinan yang dapat timbul di kemudian hari sebelum melakukan pengambilan keputusan investasi.
Pada perdagangan Senin (26/5) pukul 13.32 WIB, harga saham OASA bergerak di level Rp 143, naik 0,79% dibanding hari sebelumnya. Sementara dalam sebulan terakhir, harga saham OASA bergerak naik tipis 2,88%.
Di sisi lain, saham NINE sudah anjlok 38,46% sebulan terakhir ke level Rp 80 per saham. Sementara secara tahun berjalan (YTD), saham ini sudah merosot 43,26%.
Selanjutnya: 9 Drakor Rating Tertinggi di Minggu Keempat Bulan Mei 2025, Heavenly Ever After Tamat
Menarik Dibaca: Katalog Promo Alfamart Gantung 26 Mei-1 Juni 2025, Indomilk-Kanzler Harga Spesial
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News