kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

GBP/USD kian melesat


Kamis, 22 Oktober 2015 / 18:06 WIB
GBP/USD kian melesat


Reporter: Namira Daufina | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Keunggulan sterling juga berlaku pada pasangan GBP/USD. Dengan persaingan ketat kedua bank sentral mata uang ini untuk menaikkan suku bunga, sterling masih terlihat lebih stabil dengan sajian data ekonomi yang solid.

Mengutip Bloomberg, Kamis (22/10) pukul 16.29 WIB pasangan GBP/USD melambung 0,36% ke level 1,5473 dibanding hari sebelumnya.

Alwy Assegaf, Analis SoeGee Futures mengatakan penguatan ini didukung oleh data penjualan ritel yang positif. Adapun data penjualan ritel Inggris September 2015 melesat tajam dari minus 0,4% ke posisi 1,9%. “Sedangkan data Amerika Serikat sangat minim dan prediksi memburuk,” kata Alwy.

Pelaku pasar masih menantikan data klaim pengangguran mingguan AS yang diprediksi membengkak dari 255 ribu menjadi 266 ribu. Serta HPI Agustus 2015 yang turun dari 0,6% ke level 0,4%. Tidak ketinggalan CB Leading Index September 2015 hanya 0,0% dari sebelumnya 0,1%.

Dugaan pasar bahwa data ekonomi Amerika Serikat yang negatif ini jadi penjegal langkah USD. “Membedakan peluang keduanya untuk menaikkan suku bunga dalam waktu dekat,” kata Alwy. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×