Reporter: Edy Can, Bloomberg | Editor: Edy Can
MOSKOW. Kenaikan harga minyak mentah dunia membuat bursa Rusia membara. Pekan lalu, bursa Rusia mengalami kenaikan terbesar secara mingguan sejak Februari lalu.
Indeks Micex naik sebesar 0,4% ke level 1.338,07 pada penutupan kemarin. Bila dihitung secara mingguan, Micex telah menguat sebesar 3,1%. Ini merupakan lonjakan terbesar sejak 5 Februari 2012 lalu.
Faktor penggerakan saham ini adalah saham-saham perusahaan minyak. Harga saham OAO Rosneft, perusahaan minyak terbesar di Rusia, naik sebesar 0,7% ke level 198,71 rubles.
Kenaikan harga minyak mentah memicu pergerakan harga saham tersebut. Harga minyak mentah Rusia jenis Urals telah naik sebesar 0,8% ke level US$ 98,24 per barrel.
Sekedar informasi, bursa Rusia dibuka kemarin menjelang hari libur Senin (11/6) dan Selasa (12/6) mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News