kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.220   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Berau alihkan ekspor dari China ke ASEAN


Selasa, 04 Desember 2012 / 14:56 WIB
Berau alihkan ekspor dari China ke ASEAN
ILUSTRASI. Khusus Hari Ini, Promo Bank BRI dan OCBC Diskon Hingga Rp200ribu di Tiket.com


Reporter: Dyah Ayu Kusumaningtyas |

JAKARTA. PT Berau Coal Energy Tbk (BRAU) cukup kelimpungan dengan penurunan permintaan batubara dari China yang menyebabkan kinerjanya terpangkas. Untuk menyiasatinya, Berau berencana mengembangkan pemasaran batubara ke Asia Tenggara. 

Direktur Utama BRAU Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan, ekspor batubara Berau ke China sepanjang tahun 2012 terus turun, hingga kini hanya mencapai kurang dari 45% dari total ekspor perusahaan. Padahal, Berau mengekspor hampir seluruh produksinya, dan sebagian besar untuk pasar China.

Maka, perusahaan hendak mengalihkan ekspornya ke pasar negara tetangga. "Selain kembali mengembangkan  pemasaran di Thailand, kami juga akan mengembangkan diversifikasi pasar ke negara ASEAN  seperti Filipina, Vietnam dan Malaysia," kata Rosan.

Namun Rosan mengungkapkan, perseroan saat ini masih memiliki kontrak penjualan jangka panjang ke negara Taiwan, India, Hongkong dan Indonesia. "Dan masih berjalan dengan baik," imbuhnya.

Pada tahun depan, Rosan mengatakan bahwa BRAU akan menaikkan produksinya menjadi 23,5 juta ton dengan target penjualan 23 juta ton. "Sedikit naik dibanding produksi BRAU tahun 2012 yang sebesar 21 juta ton," jelasnya.




Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×