Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan akhir bulan ini. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG menguat 18,25 poin atau 0,26% ke level 7.071.442 pada penutupan perdagangan Kamis (31/3).
Kenaikan IHSG ditopang tujuh setkor dari total 11 sektor di BEI. Sektor yang melesat paling tinggi adalah energi 2,5%. Kemudian sektor teknologi naik 1,16%. Sektor transportasi bertambah 0,95%.
Sektor barang konsumer non primer mendaki 0,17%. Sektor keuangan menguat 0,10%. Sektor barang konsumer primer naik tipis 0,06% dan sektor barang baku tumbuh 0,05%.
Sementara sektor yang berada di zona merah adalah sektor properti dan real estate terpangkas 0,45%, sektor infrastruktur turun 0,41%, sektor perindustrian berkurang 0,22% dan sektor kesehatan terpangkas 0,19%.
Baca Juga: IHSG Ditutup di Zona Hijau pada Akhir Maret 2022, Ini Saham-Saham Koleksi Asing
Total volume perdagangan saham di BEI mencapai 22,7 miliar dengan nilai transaksi Rp 14,9 triliun. Ada 271 saham yang naik, 249 saham yang turun dan 165 saham yang stagnan.
Asing mencatat net buy sebesar Rp 769,13 miliar di seluruh pasar. Kendati demikian, asing juga banyak melego saham berikut di tengah kenaikan IHSG.
Asing mencatat net sell terbesar pada saham PT Siloam International Hospital Tbk (SILO) sebesar Rp 356,4 miliar. Saham SILO ditutup menguat 2,88% ke Rp 8.025 per saham. Total volume perdagangan saham SILO mencapai 41 juta dengan nilai transaksi Rp 360,8 miliar.
Saham PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) juga banyak dilepas asing sebesar Rp 56,3 miliar. Saham SMMA ditutup flat di level Rp 12.050 per saham. Total volume perdagangan saham SMMA mencapai 6,3 juta dengan nilai transaksi Rp 76,6 miliar.
Baca Juga: IHSG Diprediksi Sentuh 7.400 di Akhir 2022, Simak Saham Pilihan dari BNI Sekuritas
Kemudian asing juga banyak melego saham PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) sebesar Rp 53,3 miliar. Saham ESSA malah menguat 24,62% ke Rp 1.215 per saham. Total volume perdagangan saham ESSA mencapai 160,2 juta dengan nilai transaksi Rp 296,0 miliar.
Berikut 10 saham net sell terbesar asing pada Kamis:
1. SILO Rp 356,4 miliar
2. SMMA Rp 56,3 miliar
3. ESSA Rp 53,3 miliar
4. BUKA Rp 51,8 miliar
5. UNVR Rp 29,3 miliar
6. AMRT Rp 13,4 miliar
7. ITMG Rp 10,5 miliar
8. TBIG Rp 9,3 miliar
9. BRPT Rp 3,9 miliar
10. AVIA Rp 2,9 milair
Baca Juga: IHSG Naik 0,26% ke 7.071 di Perdagangan Kamis (31/3), Net Buy Asing Rp 727,01 Miliar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News