Reporter: Willem Kurniawan | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) menunjukkan perbaikan kinerja pada kuartal III-2018 lalu. Emiten pengangkutan bahan bakar minyak ini menargetkan pertumbuhan laba lebih besar lagi di tahun depan.
Sekadar mengingatkan, pada laporan keuangan AKRA yang berakhir September lalu, penjualan naik 25,3% menjadi Rp 16,83 triliun. Sedangkan laba periode berjaan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tumbuh 27,5% menjadi Rp 1,29 triliun.
Direktur AKR Corporindo, Suresh Vembu menyebut, AKRA banyak mendapat tantangan akibat sentimen global pada semester pertama lalu. Namun, pada semester kedua kinerja mulai membaik.
"Hingga kuartal III-2018 pendapatan naik cukup baik, sehingga akhir tahun ini bisa mencapai kenaikan hingga lebih dari 30%," kata Suresh, pekan lalu.
Untuk informasi, pada akhir tahun 2017 AKRA mengantongi pendapatan penjualan sebesar Rp 18,29 triliun dengan laba bersih mencapai Rp 1,20 triliun.
"Untuk 2019, kami berharap bisa naik 20% dari tahun ini," ujarnya.
Bukan tanpa alasan AKRA memprediksi angka dua digit tersebut. Menurut Suresh, permintaan kimia dan solar maupun minyak pada 2019 akan meningkat seiring dengan meningkatnya permintaan dari sektor batubara, pertambangan, pembangkit listrik dan industri komersial.
"Permintaan BBM akan terus naik dan banyak perusahaan sudah mulai tambah kapasitas untuk permintaan kimia," paparnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News