kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.405.000   -9.000   -0,64%
  • USD/IDR 15.370
  • IDX 7.722   40,80   0,53%
  • KOMPAS100 1.176   5,28   0,45%
  • LQ45 950   6,41   0,68%
  • ISSI 225   0,01   0,00%
  • IDX30 481   2,75   0,57%
  • IDXHIDIV20 584   2,72   0,47%
  • IDX80 133   0,62   0,47%
  • IDXV30 138   -1,18   -0,84%
  • IDXQ30 161   0,48   0,30%

IHSG punya kans menguat, simak saham berikut


Rabu, 02 Mei 2018 / 08:44 WIB
IHSG punya kans menguat, simak saham berikut
ILUSTRASI. Pasar modal


Reporter: Dede Suprayitno | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. IHSG berhasil ditutup menguat signifikan 1,27% di level 5.994,59 pada 30 April 2018. Berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama maupun kedua memiliki range pada level 5.952,12 hingga 5.909,65. Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada level 6.021,47 hingga 6.048,35.

Berdasarkan indikator daily, meskipun MACD telah membentuk pola dead cross di area negatif, stochastic dan RSI bergerak ke atas menuju ke area netral. Terlihat pola long white opening marubozu candle yang mengindikasikan adanya potensi penguatan pada pergerakan indeks saham.

“Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa peluang bagi indeks untuk melanjutkan penguatannya masih terbuka lebar,” terang Muhammad Nafan Aji, Analis Binaartha Parama Sekuritas dalam riset.

Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, antara lain sebagai berikut.

  1. PT Eagle High Plantations Tbk (BWPT): Terlihat beberapa pola bullish hammer candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Beli” pada area level level 240 - 254, dengan target harga secara bertahap di level 240, 294, 352 dan 410. Support: 236. 
  2. PT Intiland Development Tbk (DILD): Terlihat pola bullish hammer candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Buy on Weakness” pada level 300 - 306, dengan target harga secara bertahap di level 312 dan 332. Support: 298 & 290. 
  3. PT Harum Energy Tbk (HRUM): Terlihat pola bullish spinning top candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Beli” pada level 2.500 – 2.560, dengan target harga secara bertahap di level 2.620 dan 2.980. Support: 2.320.
  4. PT PP (PTPP): Terlihat pola bullish harami candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Beli” pada area level 2.400 – 2.440, dengan target harga secara bertahap di level 2.500, 2.590, 2.660, 2.960, 3.260 dan 3.560. Support: 2.360.
  5. PT Timah Tbk (TINS): Sebelumnya, terlihat pola tweezer bottom candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 1.000 – 1025, dengan target harga secara bertahap di level 1.035, 1.125, 1.220 dan 1.310. Support: 985. 
  6. PT United Tractors Tbk (UNTR): Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola bullish hammer candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Beli” pada area level 34.000 - 34.200, dengan target harga secara bertahap di level 34.500, 35.450, 36.650, 39.450 dan 42.250. Support: 33.175. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×