kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Voksel Electric bagikan dividen Rp 48 per saham


Senin, 14 Mei 2012 / 18:35 WIB
Voksel Electric bagikan dividen Rp 48 per saham
ILUSTRASI. Kurs dollar-rupiah di BCA hari ini Kamis 6 Me 2021i, simak sebelum tukar valas. KONTAN/Baihaki/7/1/2014


Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT Voksel Electric Tbk (VOKS) akan membagikan dividen total sebesar Rp 39,89 miliar. Menurut Presiden Direktur VOKS, Heru Gondokusumo, angka tersebut setara dengan pay out ratio sebesar 30% dari laba bersih tahun buku 2011 yang sebesar Rp 110,54 miliar.

“Nilai deviden yang akan dibagikan kepada para pemegang saham sekitar Rp 48 per saham,” katanya usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, Senin (14/5).

Lebih lanjut, Heru bilang, sisa laba bersih akan disisihkan sebesar Rp 1 miliar untuk dana cadangan, dan sisanya sekitar Rp 69,65 miliar akan digunakan sebagai laba ditahan.

Sebagai catatan pada 2011, produsen kabel ini mencetak laba bersih Rp 110,54 miliar atau meningkat drastis sekitar 978% dari raihan laba bersih 2010 yang hanya Rp 10,26 miliar.

Perolehan laba bersih ini ditopang dengan catatan penjualan 2011 yang mencapai Rp 2,01 triliun. Angka ini meningkat sekitar 53,84% dari penjualan di 2010 yang tercatat Rp 1,31 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×