CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.466.000   -11.000   -0,74%
  • USD/IDR 15.915   -90,00   -0,57%
  • IDX 7.273   -36,03   -0,49%
  • KOMPAS100 1.111   -5,86   -0,52%
  • LQ45 882   -4,10   -0,46%
  • ISSI 220   -1,04   -0,47%
  • IDX30 452   -2,21   -0,49%
  • IDXHIDIV20 544   -2,87   -0,52%
  • IDX80 127   -0,77   -0,60%
  • IDXV30 136   -1,61   -1,17%
  • IDXQ30 150   -0,87   -0,58%

Usai IPO, Bumi Benowo (BBSS) targetkan penjualan di 2020 melesat 579,1%


Rabu, 15 April 2020 / 11:10 WIB
Usai IPO, Bumi Benowo (BBSS) targetkan penjualan di 2020 melesat 579,1%
Pencatatan perdana saham?PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk (BBSS)


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Manajemen PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk (BBSS) menargetkan, penjualan pada 2020 dapat melesat 579,1% dan laba bersih melejit 808,3%. 

Emiten pergudangan yang resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (15/4) ini ini juga berencana dapat membagikan dividen maksimal 20% dari laba bersih 2020.

Sebagai gambaran, per September 2019, BBSS mencatatkan penjualan Rp 20,36 miliar dengan laba bersih Rp 3,94 miliar. Pendapatan tersebut naik 427,56% dari perolehan per akhir September 2018 dan laba bersihnya naik 442,67%.

Baca Juga: Resmi diperdagangkan, saham Bumi Benowo (BBSS) langsung auto reject atas

Manajemen Bumi Benowo pun optimistis, target kinerja keuangan tersebut akan tercapai. Pasalnya, bisnis Bumi Benowo akan ditopang bisnis e-commerce dan perusahaan logistik pihak ketiga atawa third party logistics (3PL) yang masih menjanjikan.

"Industri-industri tersebut juga masih memiliki ruang pertumbuhan yang besar karena didukung realisasi program tol laut pemerintah yang membantu distribusi barang di setiap pulau menjadi lebih efektif," kata Direktur Utama Bumi Benowo Felix Soesanto dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Rabu (15/4).

Faktor lain yang akan mendukung kinerja Bumi Benowo adalah lokasinya yang strategis, yakni hanya berjarak 3 kilometer (km) dari Pelabuhan Teluk Lamong dan 2 km dari Jalan Lingkar Luar Barat (JLLB) Surabaya. Bumi Benowo juga berpotensi mengantongi izin pusat logistik berikat (PLB).

Baca Juga: Bakal melantai bulan ini, Bumi Benowo yakin bisa raih dana Rp 156 miliar

Sebagai informasi, Bumi Benowo adalah anak usaha AAA Properties, pengembang properti terkemuka yang berpusat di Surabaya. Pada 2014, AAA Properties mulai memasarkan proyek pergudangan Bumi Benowo di Surabaya yang merupakan kawasan pergudangan pertama yang terintegrasi dan paling modern di ibu kota Jawa Timur tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×