kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.737.000   34.000   1,26%
  • USD/IDR 16.973   0,00   0,00%
  • IDX 9.135   0,83   0,01%
  • KOMPAS100 1.255   -8,26   -0,65%
  • LQ45 884   -8,74   -0,98%
  • ISSI 334   -0,41   -0,12%
  • IDX30 454   -1,06   -0,23%
  • IDXHIDIV20 538   0,43   0,08%
  • IDX80 140   -1,06   -0,76%
  • IDXV30 149   -0,12   -0,08%
  • IDXQ30 146   -0,09   -0,06%

UNTD Siap Garap Proyek Logistik Dari Pemerintah, Nilainya Rp 500 Miliar


Minggu, 05 Oktober 2025 / 20:43 WIB
UNTD Siap Garap Proyek Logistik Dari Pemerintah, Nilainya Rp 500 Miliar
ILUSTRASI. United Bike, produsen sepeda dan sepeda listrik asli Indonesia besutan PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD) merilis United Salvador CR.Sumber : PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD)


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  PT Terang Dunia Internusa Tbk terus memperkuat posisinya di industri transportasi berkelanjutan. Langkaj ini.sejalan dengan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap kendaraan ramah lingkungan dan dukungan pemerintah terhadap ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Nah, UNTD akan menggarap proyek strategis dengan pemerintah di bidang logistik, yang saat ini sedang dalam tahap negosiasi. Nilai proyek tersebut diperkirakan Rp 500 miliar. Proyek ini diiharapkan memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan bisnis UNTD maupun percepatan transformasi sistem logistik nasional menuju solusi yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

Baca Juga: Terang Dunia (UNTD) Tebar Dividen Rp 33,33 Miliar, Cek Jadwal Lengkapnya

Proyek ini tidak hanya bernilai strategis secara bisnis, tetapi juga sejalan dengan misi UNTD untuk mendukung transportasi bersih, efisien dan berkelanjutan di Indonesia," kata Andrew MulyadiDirektur Utama UNTD, dalam keterangan tertulis, Sabtu (4/10).  

UNTD saat ini memiliki ekosistem produk yang lengkap. Mulai dari sepeda dan sepeda listrik dengan merek United Bike, hingga motor listrik dengan merek United E-Motor. Perusahaan juga didukung oleh fasilitas produksi modern di Citeureup, Gunung Putri, dan Curug dengan kapasitas produksi yang mampu menjawab kebutuhan pasar yang terus berkembang.

Melalui inovasi berkelanjutan, investasi pada riset dan pengembangan, serta strategi ekspansi pasar, UNTD optimistis dapat mempertahankan pertumbuhan yang solid. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU
Kontan Academy
SPT Tahunan PPh Coretax: Mitigasi, Tips dan Kertas Kerja Investing From Zero

[X]
×