CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.343.000   21.000   0,90%
  • USD/IDR 16.770   5,00   0,03%
  • IDX 8.404   42,51   0,51%
  • KOMPAS100 1.166   6,72   0,58%
  • LQ45 848   4,99   0,59%
  • ISSI 294   2,04   0,70%
  • IDX30 442   2,06   0,47%
  • IDXHIDIV20 513   1,74   0,34%
  • IDX80 131   0,90   0,69%
  • IDXV30 136   0,35   0,26%
  • IDXQ30 142   0,52   0,37%

Trimegah Sekuritas (TRIM) Rilis Obligasi Tawarkan Bunga 8,5%


Rabu, 19 November 2025 / 05:50 WIB
Trimegah Sekuritas (TRIM) Rilis Obligasi Tawarkan Bunga 8,5%
ILUSTRASI. Suasana peluncuran Trimegah Investation App (Trima) di Jakarta, Selasa (21/2). Sebagai bentuk dukungan inklusi keuangan nasional, Trimegah meluncurkan aplikasi yang dapat membantu investor mengelola investasi kapan saja dan di mana saja. KONTAN/Cheppy A. Muchlis


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM) melakukan penawaran umum berkelanjutan II dengan total nilai Rp 2 triliun. Kali ini, Trimegah akan menerbitkan obligasi berkelanjutan II tahap III sebesar Rp 550 miliar. 

Dalam prospektus ringkas di BEI dipaparkan jika pada tahap III ini sebesar Rp 50 miliar akan dijamin dengan kesanggupan penuh sedangkan sebesar Rp 500 miliar dengan kesanggupan terbaik. 

Adapun obligasi berkelanjutan II tahap III ini akan dirilis dalam dua seri. Seri A akan diterbitkan dalam jangka waktu lima tahun dengan tingkat bunga tetap 8%.  Sementara seri B akan dirilis  dengan bunga tetap 8,5% per tahun berjangka waktu tujuh tahun. 

Baca Juga: Trimegah Sekuritas (TRIM) Terbitkan Obligasi Rp 700 Miliar, Ini Tujuannya

Untuk obligasi dengan kesanggupan penuh masing-masing seri akan dirilis senilai Rp 25 miliar. Sedangkan untuk kesanggupan terbaik seri A akan diterbitkan sebesar Rp 275 miliar dan seri B senilai Rp 225 miliar. 

Obligasi ini mendapat rating idA dari Pefindo. Sementara penjamin pelaksana emisi adalah PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk dan PT Sinarmas Sekuritas. 

Sementara masa penawaran obligasi ini akan dilakukan pada 1-2 Desember. Penjatahan pada 3 Desember. Pengembalian dan distribusi elektronik di 5 Desember. Kemudian pencatatan di BEI pada 8 Desember. 

Penawaran umum obligasi tahap ini akan digunakan untuk membayar utang. Adapun utang yang dimaksud adalah obligasi berkelanjutan I Trimegah Sekuritas tahap III tahun 2025 seri A dan obligasi berkelanjutan tahap I tahun 2023 seri B.

Hingga saat ini, TRIM telah menerbitkan obligasi berkelanjutan II dengan total nilai Rp 1,2 triliun. Sehingga jika obligasi berkelanjutan II tahap III ini berhasil dirilis sesuai target maka total penerbitan akan mencapai Rp 1,75 triliun. 

Selanjutnya: Simak Rekomendasi Saham Teknikal BRMS, MEDC, ULTJ untuk Hari Ini (19/11)

Menarik Dibaca: 5 Sepatu Olahraga Terbaik untuk Wanita di Tahun 2025, Cek Daftar Lengkapnya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×