kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Suspensi saham Dewata Freightinternational (DEAL) dibuka hari ini


Selasa, 26 November 2019 / 06:42 WIB
Suspensi saham Dewata Freightinternational (DEAL) dibuka hari ini
ILUSTRASI. BEI menyetop perdagangan saham DEAL sejak Jumat lalu karena penurunan harga kumulatif yang signifikan


Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia membuka suspend perdagangan saham PT Dewata Freightinternational Tbk (DEAL) dan waran DEAL-W. BEI menghentikan perdagangan saham dan waran DEAL sejak Jumat lalu.

"Suspensi atas perdagangan saham dan waran seri I Dewata Freightinternational (DEAL & DEAL-W) di pasar reguler dan pasar tunai dibuka kembali mulai perdagangan sesi I tanggal 26 November 2019," ungkap BEI dalam pengumuman bursa, Senin (25/11).

Baca Juga: Volume transaksi bursa merosot 47%, makin banyak saham bergerak di luar kebiasaan

BEI menyetop perdagangan saham DEAL sejak Jumat lalu karena penurunan harga kumulatif yang signifikan. Pada perdagangan terakhir, Kamis (21/11), harga saham DEAL turun 25% ke Rp 366 per saham. Ini adalah harga terendah saham DEAL sejak 22 November tahun lalu.

Harga saham DEAL terus turun setelah menyentuh rekor tetinggi Rp 2.090 per saham sejak IPO pada 9 November 2018. Dalam delapan hari perdagangan berturut-turut, harga saham DEAL mengakumulasi penurunan 82,48%.

Baca Juga: Masuk UMA, saham Dewata Freightinternational (DEAL) masih mentok auto reject bawah

Perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengurusan transportasi, termasuk trucking, ekspor/impor, pergudagangan, perbaikan dan perawatan, kontainer, pengangkutan alat berat dan jasa pelabuhan kepabeanan ini mencatat penurunan pendapatan pada sembilan bulan pertama 2019. Pendapatan Dewata Freight mencapai Rp 129,56 miliar, turun 24,90% secara tahunan ketimbang periode Januari-September 2018.

Tapi, laba bersih DEAL naik 23,08% ke Rp 1,92 miliar dari sebelumnya Rp 1,56 miliar. Kenaikan laba ini disebabkan oleh penurunan beban penjualan dan beban bunga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×