kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,12   2,37   0.26%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

SSMS tambah jumlah saham publik


Rabu, 29 Juli 2015 / 14:04 WIB
SSMS tambah jumlah saham publik


Reporter: Annisa Aninditya Wibawa | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) mencatatkan kenaikan jumlah saham beredar. Tadinya, saham publik emiten perkebunan ini adalah 15,8%. Lalu kini, jumlah saham publik SSMS menjadi 24,2%.

“Ini adalah bagian dari peningkatan free float,” klaim Hadi Susilo, Sekretaris Perusahaan SSMS, kepada KONTAN, Rabu, (29/7).

Pada pertengahan Juli, Jery Borneo Putra melepas 802,5 juta saham SSMS ke beberapa pemegang saham dengan porsi tak signifikan. Jumlah saham yang didivestasi tersebut setara dengan 8,4% modal ditempatkan dan disetor penuh SSMS. Sekedar informasi, Jery ialah anak dari Abdul Rasyid pendiri Grup SSMS.

Sementara, Grup PT Citra Borneo Indah tetap memeluk 75,8% saham SSMS. CBI merupakan perusahaan perkebunan yang bermarkas di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.

Pagi tadi, saham SSMS buka di harga Rp 1.940. Posisinya menghijau 0,25% ketimbang Rp 1.935 di penutupan hari sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×