kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Simak rincian penggunaan dana IPO Hasnur Internasional Shipping


Selasa, 27 Juli 2021 / 08:50 WIB
Simak rincian penggunaan dana IPO Hasnur Internasional Shipping


Reporter: Kenia Intan | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Hasnur Internasional Shipping segara menggelar penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO). Melalui aksi korporasi ini, perusahaan yang bergerak di bidang  bidang usaha jasa transportasi laut itu berpotensi mengantongi dana segar maksimal Rp 157,57 miliar. 

Asal tahu saja, Hasnur Internasional Shipping akan melepas 525,25 juta saham biasa atau setara 20% dari modal ditempatkan dan disetor perseroan setelah IPO. 

Adapun, harga IPO Hasnur Internasional Shipping berada di kisaran Rp 230 hingga Rp 300 per saham. Dus, total dana yang berpotensi dikantongi perusahaan mencapai Rp 120,80  miliar hingga Rp 157,57 miliar.

Corporate Secretary Hasnur Internasional Shipping Dwita Amelilia Lestari mengungkapkan, sebagian besar dana yang dihimpun dari aksi korporasi ini digunakan untuk belanja modal perusahaan. 

"Sebanyak 46% dari hasil IPO untuk belanja modal untuk membeli tiga set armada kapal dan tongkang, dengan indikasi harga senilai Rp 150 miliar," jelas dia, Senin (26/7). 

Baca Juga: Incar dana hingga Rp 157 miliar, Hasnur Internasional Shipping segera gelar IPO

Lebih lanjut Dwita bilang, apabila dana tersebut tidak cukup untuk mendanai pembelian tiga kapal dan kongkang, kekurangannya akan menggunakan dana pihak ketiga yang akan diusahakan setelah IPO. 

Sejauh ini, Hasnur Internasional Shipping telah memiliki dan mengoperasikan 12 set kapal tunda dan tongkang. Kapasitas angkutnya pun bervariasi, mulai dari 7.500 ton hingga 10.000 ton. 

Diharapkan, tiga set armada yang akan dibeli nanti bisa memperbaiki kinerja operasional melalui perbaikan komposisi penggunaan armada antara kapal sewa (rent ship) dan kapal milik sendiri (own ship).

Sekadar informasi, pada tahun 2019, Hasnur Internasional Shipping mencapai total pengangkutan sebesar 6,8 juta metrik ton (MT) kargo batubara. Sementara di tahun 2020, di tengah kondisi pandemi yang memicu kelesuan di beberapa sektor perekonomian, Hasnur Internasional Shipping mengangkut 4,95 juta MT ton kargo batubara. 

"Kami yakin untuk dapat meningkatkan jumlah ini seiring dengan penambahan jumlah armada," imbuhnya. 



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×