Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (25/7) hari ini berpeluang melanjutkan penguatan. IHSG pekan lalu ditutup menguat 22,83 poin atrau 0,33% ke level 6.886,96.
Equity Analyst Kanaka Hita Solvera William Wibowo memperkirakan IHSG berpotensi akan menguji resistance di area 6.950 - 7.000. Kemudian support berada di area 6.700.
Pergerakan pasar global, terutama Amerika Serikat (AS) dan kebijakan di dalam negeri masih akan mewarnai pasar hari ini.
"Melemahnya pasar saham AS dan sentimen stabilnya suku bunga Bank Indonesia berpotensi mempengaruhi pergerakan IHSG," kata William saat dihubungi Kontan.co.id, Minggu (24/7).
Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham Samuel Sekuritas untuk Senin (25/7), IHSG Diramal Konsolidasi
Untuk perdagangan Senin (25/7) hari ini, berikut rekomendasi saham dari Kanaka Hita Solvera:
1. PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS)
Rekomendasi: buy
Support: Rp 216
Resistance: Rp 250
2. PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID)
Rekomendasi: buy
Support: Rp 330
Resistance: Rp 400
3. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)
Rekomendasi: buy
Support: Rp 286
Resistance: Rp 356
4. PT JAPFA Tbk (JPFA)
Rekomendasi: buy on weakness
Support: Rp 1.405
Resistance: Rp 1.600
5. PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX)
Rekomendasi: buy
Support: Rp 885
Resistance: Rp 1.100.
Baca Juga: Ada Sentimen FOMC The Fed, Simak Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham untuk Pekan Ini
Di samping kelima saham tersebut, William juga memandang emiten di sektor transpotasi dan logistik pelayaran masih menarik dilirik.
Di sektor ini, William menjagokan saham PT Bintang Samudera Mandiri Lines Tbk (BSML) dan PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HAIS).
Rekomendasi William, buy saham BSML dengan mencermati support di Rp 870 dan resistance pada Rp 1.120. Lalu buy on weakness saham HAIS memperhatikan area support Rp 186 dan resistance di Rp 264.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News