Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Timah Tbk (TINS) akan membagikan dividen Rp 24,97 per saham. Secara total, emiten tambang BUMN ini akan membagikan dividen Rp 185,97 miliar.
Nilai ini setara dengan 35% dari laba bersih TINS tahun lalu yang mencapai Rp 531,35 miliar. Pembagian dividen ini telah mengantongi restu pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 23 April 2019.
Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Kamis (25/4), berikut jadwal pembagian dividen TINS:
- Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi 2 Mei 2019
- Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi 3 Mei 2019
- Cum dividen di pasar tunai 6 Mei 2019
- Recording date 6 Mei 2019
- Ex dividen di pasar tunai 7 Mei 2019
- Pembayaran dividen 24 Mei 2019
Dengan harga saham TINS pada Kamis (25/4) pukul 15.30 WIB di level Rp 1.300 per saham, dividend yield TINS sebesar 1,92%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News