kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.470.000   4.000   0,27%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Sampai Mei, produksi CPO AALI naik 19,4%


Senin, 16 Juni 2014 / 19:13 WIB
Sampai Mei, produksi CPO AALI naik 19,4%
ILUSTRASI. Dari pasar saham, Schroders bilang sektor komoditas dan konsumer akan menopang penguatan. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/rwa.


Reporter: Annisa Aninditya Wibawa | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Produksi kelapa sawit PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) terus mekar berkembang. Sampai bulan Mei, produksi Crude Palm Oil (CPO) AALI mencapai 707.348 ton. Angka tersebut tumbuh 19,4% dibanding 592.237 ton di periode yang sama tahun sebelumnya.

"Hasil produksi CPO AALI di bulan Mei yang mencapai 153.881 ton, merupakan perolehan produksi tertinggi sepanjang tahun 2014," ucap Direktur Keuangan AALI, Rudy Chen, dalam keterbukaan informasi, Senin, (16/6).

Nah, kenaikan CPO ini disebabkan oleh meningkatnya produksi Tandan Buah Segar (TBS). Sampai Mei, produksi TBS AALI tumbuh 12% dari 2,03 juta ton menjadi 2,27 juta ton. Bahkan, produksi TBS di Kalimantan mampu melesat 24,8%.

Kalimantan memang masih terlihat sebagai kontributor TBS AALI terbesar dengan porsi 43,5%. Kemudian, produksi TBS AALI di Sumatera berkontribusi 37,8%. Selebihnya, Sulawesi memegang porsi 18,7%.

Adapun, tingkat produktivitas rata-rata atau yield TBS anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) ini bertumbuh 7%. Pada 5 bulan pertama 2013, yield TBS-nya adalah 8,54 ton per hektar. Lalu di periode yang sama tahun ini, yield tersebut menjadi 9,14 ton per hektar.

Komposisi TBS olah AALI masih didominasi oleh nukleus. Hanya saja, porsinya menurun dari 56,4% menjadi 52%. Sedangkan, TBS olah eksternalnya meningkat dari 43,6% ke posisi 48%.

Produksi kernel AALI juga tumbuh manis. Sampai Mei, AALI memproduksi kernel 152.383 ton. Jumlah tersebut naik 21,1% dari 125.883 ton di 5 bulan pertama 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×