Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali melanjutkan penurunan. Pada penutupan perdagangan Selasa (29/9), IHSG kembali tersungkur 0,56% atau 27,45 poin ke level 4.879,09.
Mengutip data RTI, delapan dari 10 sektor memerah. Antara lain sektor aneka industri turun paling dalam 2,33%. Sektor industri dasar turun 1,17% dan sektor infrastruktur turun 0,96%.
Hanya sektor pertambangan dan perdagangan yang menguat masing-masing 0,40% dan 0,04%.
Mengutip data RTI, total volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) 11,31 miliar dengan nilai transaksi Rp 6,90 triliun. Sebanyak 257 saham turun, 164 naik dan 147 flat.
Baca Juga: IHSG berbalik turun 0,56% ke 4.879 Selasa (29/9), tiga saham BUMN dijual asing
Asing membukukan net sell atau jual bersih di seluruh pasar sebesar Rp 341,90 miliar di seluruh pasar. Saham-saham yang paling banyak dilepas asing adalah:
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 138 miliar. Saham BBRI pun ditutup melemah 1,62% ke Rp 3.040 per saham. Total volume perdagangan saham BBRI mencapai 183,9 juta dengan nilai transaksi Rp 566,7 miliar.
Saham BBRI termasuk saham yang lebih sering turun dan dilepas asing sejak bulan September. Dari total 21 hari perdagangan saham hingga saat ini, saham BBRi turun 14 hari dan naik 7 hari.
PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) Rp 122,4 miliar. Saham TLKM juga turun 1,13% ke Rp 2.630 per saham. Total volume perdagangan saham TLKM mencapai 180,9 juta dengan nilai transaksi Rp 479,2 miliar.
Sejak awal September saham TLKM sudah turun 13 hari dan hanya naik delapan hari. Saham TLKM termasuk yang paling banyak dilepas asing.
Baca Juga: Harga komoditas bakal bersinar, simak rekomendasi saham dari Mirae Asset Sekuritas
PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 77,6 miliar. Saham BMRI juga turun 1,46% ke Rp 5.075 per saham. Total volume perdagangan saham BMRI mencapai 58,8 juta dengan nilai transaksi Rp 302,4 miliar. Saham BMRI juga turun sebanyak 15 hari dan naik 5 hari sejak awal September plus satu hari sahamnya flat.
Berikut 10 saham paling banyak dilego asing pada perdagangan Selasa (29/9):