Reporter: Yuliana Hema | Editor: Noverius Laoli
Liza memperkirakan GOTO masih mampu menuju level previous high di sekitar Rp 420 - Rp 442 per saham, yang sempat terjadi pada awal-awal melantai di Bursa Efek Indonesia. Dia menyarankan sell on strength pada Rp 420-Rp 442 per saham.
"Ada baiknya juga set your trailing stop dengan contoh trik seperti berikut. Jika GOTO ditutup di bawah low hari kemarin, maka baru saya jual sebagian. Kalau syarat tersebut tidak terjadi, maka investor atau trader bisa let your profit run," paparnya.
Adapun Liza memperkirakan saham GOTO akan menguji support di area Rp 370 dan Rp 350. Sedangkan GOTO mencoba uji resistance pada Rp 400-Rp 402 dan selanjutnya di resistance Rp 420-Rp 442.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News