Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
JAKARTA. Rupiah melanjutkan pelemahan di hari ketiga pekan ini, Jumat (22/4). Di pasar spot, rupiah di Rp 13.194 per dollar AS atau melemah 0,31% dari sebelumnya Rp 13.153 per dollar AS pukul 15.59 WIB
"Dollar AS menguat terhadap mata uang di kawasan Asia, termasuk rupiah sejalan dengan harga komoditas yang masih dibayangi tekanan serta antisipasi data manufaktur di sejumlah negara Eropa," kata Ekonom Samuel Sekuritas Rangga Cipta, dikutip Antara.
Kendati demikian, ia mengatakan bahwa pelemahan rupiah masih relatif terbatas seiring dengan keputusan Bank Indonesia yang mempertahankan tingkat suku bunga acuan (BI rate) di level 6,75 persen, keputusan itu sesuai dengan perkiraan pasar.
Ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual menuturkan, pelemahan lantaran sajian data ekonomi AS yang positif pada Rabu (20/4). Selain itu, penantian pasar akan hasil pertemuan European Central Bank (ECB) juga menggerus kekuatan mata uang emerging market.
"Pasar cenderung wait and see dan meninggalkan aset berisiko," ujar David.
Di sisi lain, nilai tukar rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) menguat tipis 0,09% menjadi 13.169 dari sebelumnya 13.182.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News