kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ramayana Lestari (RALS) Bakal Bagi Dividen Rp 307,4 Miliar, Cek Jadwalnya


Rabu, 24 Mei 2023 / 12:47 WIB
Ramayana Lestari (RALS) Bakal Bagi Dividen Rp 307,4 Miliar, Cek Jadwalnya
ILUSTRASI. PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) akan membagikan dividen senilai Rp 307,4 miliar atau setara Rp 50 per saham. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho/hp.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) akan membagikan dividen senilai Rp 307,4 miliar atau setara Rp 50 per saham. 

Pembagian dividen itu telah mendapatkan persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun (RUPST) RALS pada Rabu (24/5).

Sebagai informasi, RALS membukukan laba bersih sebesar Rp 351,99 miliar pada tahun 2022, naik 111,84% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 166,16 miliar.

“Dividen akan dibagikan pada tanggal 23 Juni 2023 kepada pemegang saham perseroan yang nama-namanya terdaftar,” ujar Direktur PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk Muhammad Yani dalam RUPST, Rabu (24/5).

Baca Juga: Laba Ramayana (RALS) Meroket 111,84% Pada 2022

Dengan harga saham RALS di Rp 630 per saham, Yani mengatakan, yield pembagian dividen sebesar sekitar 7,9%.

Menurut Yani, pajak dividen yang berlaku akan ditahan dan disetorkan ke kas negara oleh Perseroan.

Sementara, sisa laba bersih setelah dibagikan kepada dividen sebesar RP 44,5 miliar akan dicatat sebagai laba yang ditahan.

“Sisa laba ini ditahan untuk keperluan ekspansi jika memungkinkan. Kalau tidak memungkinkan untuk ekspansi, laba yang ditahan ini akan kami taruh di deposito atau obligasi pemerintah,” paparnya.

Berikut ini jadwal pembayaran dividen RALS:

  • Cum Dividen Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 5 Juni 2023
  • Ex Dividen Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 6 Juni 2023
  • Cum Dividen Pasar  : 7 Juni 2023
  • Ex Dividen Pasar Tunai : 8 Juni 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×