kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Proyeksi harga batubara pada 2021 setelah melesat di 2020


Selasa, 05 Januari 2021 / 12:56 WIB
Proyeksi harga batubara pada 2021 setelah melesat di 2020
ILUSTRASI. Proyeksi harga batubara pada 2021 setelah melesat di 2020


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Harga batubara cukup membara sepanjang tahun lalu. Melansir Bloomberg, harga batubara di bursa ICE Newcastle berada di level US$ 81,75 per ton pada penutupan perdagangan Kamis (31/12).

Bahkan, emas hitam ini sempat menyentuh level tertingginya tahun lalu, yakni di harga US$ 85,50 per ton pada perdagangan Senin (28/12).

Pada perdagangan awal tahun pun, harga batubara masih bertahan di atas level US$ 80 per ton. Pada perdagangan Senin (4/1), harga batuabara Newcastle berada di level US$  81,4 per ton. Setelah harganya memanas tahun lalu, bagaimana prospek harga batubara tahun ini?

Analis Phillip Sekuritas Indonesia Michael Filbery mengatakan, rata-rata harga batubara tahun ini diperkirakan akan lebih tinggi dibandingkan dengan harga rata-rata sepanjang tahun 2020.

Baca Juga: Kenaikan harga CPO diramal hanya bertahan hingga kuartal I, ini sebabnya

Jika benchmark harga batubara sepanjang tahun 2020 ada di level US$  60 per ton, Michael memperkirakan pada 2021, harga rata-rata batubara akan berada di level US$ 65 per ton.

“Pemulihan perekonomian di China akan meningkatkan  permintaan terhadap batubara. Tahun 2021 diperkirakan akan terjadi defisit stok batubara di China, dimana permintaan yang lebih besar ketimbang supply batubara,” ujar Michael kepada Kontan.co.id, belum lama ini.

Hal ini, lanjut Michael, akan meningkatkan prospek impor batubara oleh China untuk menutupi defisit stok batubara di Negeri Panda tersebut.

Di sisi lain, permintaan batubara di India juga diperkirakan akan membaik di tahun ini, seiring telah melonggarnya pembatasan sosial serta aktivitas industri manufaktur yang telah berjalan sehingga meningkatkan penggunaan listrik.

Baca Juga: Pasar batubara pulih, HBA Januari 2021 menguat ke level US$ 75,84 per ton

Analis Danareksa Sekuritas Stefanus Darmagiri memperkirakan harga batubara akan lebih baik pada tahun 2021, yakni dalam kisaran US$ 70 – US$ 80 per ton, dari rata-rata US$ 60 per ton pada tahun 2020.

Hal ini seiring dengan pemulihan ekonomi global yang meningkatkan permintaan batubara global serta larangan berkepanjangan China atas impor batubara Australia. Per 10 bulan pertama 2020, impor batubara termal dari Australia menyumbang sekitar 22,9% dari total impor batubara termal Negeri Tirai Bambu tersebut.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×