kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.308.000 -0,76%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Prediksi IHSG Senin (29/11) rebound, ini rekomendasi 4 saham untuk trading, beli BMRI


Senin, 29 November 2021 / 07:00 WIB
Prediksi IHSG Senin (29/11) rebound, ini rekomendasi 4 saham untuk trading, beli BMRI


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin 29 November 2021 berpotensi rebound atau meningkat. Saat IHSG diprediksi rebound, investor bisa melakukan trading sejumlah saham dengan mencermati rekomendasi dari analis berikut ini.

Ada empat saham yang menjadi rekomendasi analis pada trading hari ini, Senin (29/11). Namun, rekomendasi saham ini bukan himbauan untuk membeli atau menjual saham. Pelajari dahulu risikonya sebelum melakukan trading saham.

Sebelum melihat rekomendasi saham mari cermati pergerakan dan prediksi IHSG hari ini. Seperti diketahui, iHSG terkoreksi hingga 2,06% ke level 6.561,55 pada perdagangan Jumat (26/11).

Analis Panin Sekuritas, William Hartanto mengatakan, penurunan IHSG tak lepas dari kekhawatiran pasar terhadap munculnya varian baru virus Covid 19 yakni varian B.1.1.529.

Kemudian, sambungnya, koreksi pasar saham juga karena sudah mendekati jadwal rebalancing MSCI, hal ini umum terjadi karena memang terjadinya di bulan Februari dan November. “Menurut saya sisanya adalah kepanikan investornya sendiri, mungkin karena khawatir akan terulangnya market seperti tahun lalu,” papar William pada Kontan.co.id, Sabtu (26/11).

Ia memandang IHSG masih memungkinkan untuk mencapai level 6.700–6.800 hingga tutup tahun 2021. William prediksi IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung menguat dalam kisaran 6.506 sampai dengan 6.690 pada perdagangan Senin (29/11).

Baca Juga: IHSG diramal melanjutkan pelemahan pada Senin (29/11)

Rekomendasi saham

Berikut rekomendasi untuk dicermati dalam perdagangan hari ini Senin (2/11):

1. Rekomendasi saham BMRI

 

Testing support: menguji support pada 7.050 dan 6.875 (berpotensi menjadi demand zone)
Rekomendasi saham BMRI: buy on weakness, dengan target harga Rp 7.500, stop loss kurang dari Rp 6.875.
Support: Rp 7.050, Rp 6.875.
Resistance: Rp 7.500

Simak rekomendasi saham lain di halaman selanjutnya

2. Rekomendasi saham EXCL

 

Chart pattern: membentuk pola head and shoulders yang merupakan pola bearish, neckline pada 2.820.
Rekomendasi saham EXCL: wait and see
Support: Rp 2.820.
Resistance: Rp 3.070, Rp 3.270.

3. Rekomendasi saham TRIN

Trend following: melanjutkan penguatan di atas garis support pada 252.
Rekomendasi saham TRIN: buy on weakness dengan target harga Rp 280, stop loss kurang dari Rp 242.
Support: Rp 252; Rp 242.
Resistance: Rp 280; Rp 298.

Baca Juga: Varian baru Covid-19 bikin cemas, IHSG anjlok 2,06% pada Jumat (26/11)

4. Rekomendasi saham BCIC

Sideways trend: mengalami tren mendatar dalam area 226 sampai dengan 316.

Rekomendasi saham BCIC: trading dalam area tersebut
Support: Rp 226
Resistance: Rp 316

Itulah prediksi IHSG dan rekomendasi saham BCIC, TRIN, EXCL dan BMRI untuk trading hari ini, Senin (29/11). Ingat, disclaimer on, segala risiko investasi atas rekomendasi saham di atas menjadi tanggung jawab Anda sendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×