kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.702.000   23.000   1,37%
  • USD/IDR 16.450   -42,00   -0,26%
  • IDX 6.665   119,20   1,82%
  • KOMPAS100 951   16,29   1,74%
  • LQ45 748   15,90   2,17%
  • ISSI 208   3,64   1,78%
  • IDX30 390   8,22   2,16%
  • IDXHIDIV20 467   6,80   1,48%
  • IDX80 108   1,96   1,84%
  • IDXV30 111   0,63   0,57%
  • IDXQ30 128   2,31   1,84%

Prediksi IHSG hari Kamis (30/9) menguat, tapi hanya terbatas


Kamis, 30 September 2021 / 06:55 WIB
Prediksi IHSG hari Kamis (30/9) menguat, tapi hanya terbatas


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis 30 September 2021 kembali menguat. Prediksi IHSG hari ini berada di zona hijau, melanjutkan kenaikan pada perdagangan Rabu kemarin.

Seperti diketahui, IHSG berhasil parkir di zona hijau pada perdagangan Rabu (29/9). IHSG menguat 0,81% atau 49,44 poin ke level 6.162,55 pada perdagangan hari ini.

Analis Kiwoon Sekuritas Sukarno Alatas memaparkan, IHSG ditutup menguat dengan candle bullish pada perdagangan Rabu (29/9). Indikator stochastic kembali golden cross, MACD histogram bergerak positif (line bullish) dan volume turun.

Jika kembali bergerak bullish dan breakup 6.169, Sukarno prediksi IHSG bisa kembali menguat ke resistance di 6.203–6.223 pada perdagangan hari ini, Kamis (30/9). Sukarno bilang, apabila kembali bergerak bearish, maka IHSG bisa melanjutkan penurunan ke support 6.123–6.137.

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christopher menganalisa, pergerakan IHSG ditutup menguat setelah dua hari sebelumnya terkoreksi. Investor asing mencatatkan pembelian bersih total Rp 1,69 triliun pada hari ini.

“Penguatan ini mengabaikan kekhawatiran akan tapering dan kenaikan yield obligasi,” terang Dennies dalam riset, Rabu (29/9).

Baca Juga: Indeks sektor properti melemah 15,03% ytd meski banjir stimulus

Secara teknikal, candlestick membentuk long white body setelah rebound di support moving average 50 disertai stochastic yang membentuk goldencross.

Dennies prediksi IHSG hari ini akan bergerak menguat dengan resistance 2 di level 6.212, resistance 1 di level 6.187, support 1 di 6.111, dan support 2 di level 6.060. Hanya saja, menurut Dennies penguatan akan terbatas lantaran telah menyentuh area overbought.

Itulah prediksi IHSG hari ini, semoga cuan!

Selanjutnya: Disokong aksi beli asing, IHSG menguat 0,81%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×