Reporter: Amailia Putri Hasniawati |
BOGOR. Hingga September 2010, operator jalan tol PT Marga Mandalasakti (MMS) membukukan pendapatan 70-75% dari target yang ditargetkan sepanjang tahun 2010 ini sebesar Rp 400 miliar. Dus, dalam sembilan bulan pertama, anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) ini mampu menumpuk pundi-pundi sebesar Rp 300 miliar.
MMS merupakan operator jalan tol Jakarta-Merak sepanjang 72,45 km. "Traffic juga meningkat sekitar 6% dari tahun lalu menjadi 82.000 per hari," kata Presiden Direktur MMS Wiwiek D Santoso, akhir pekan lalu.
Untuk mendongkrak pendapatan, tahun depan MMS akan melakukan pelebaran jalan tol tersebut. Jika yang tadinya dua jalur menjadi tiga jalur di masing-masing ruas, baik dari arah Jakarta ke Merak maupun sebaliknya.
Nah, untuk pelebaran jalan itu, MMS sudah menganggarkan dana Rp 2,7 triliun. MMS juga tengah melakukan perbaikan yang sudah dilakukannya sejak 2008 lalu. Total dana yang sudah dikeluarkan mencapai Rp 767 miliar. "Tahun ini diperkirakakan 70% rampung," imbuh Wiwiek.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News