Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gelombang pembagian dividen masih berlanjut di akhir semester pertama ini. Paling baru, PT Pelayaran Nelly Dwi Putri Tbk (NELY) akan membagikan dividen total Rp 8,22 miliar kepada pemegang saham.
Dividen yang dibagi ini setara dengan 15,71% dari laba bersih tahun lalu yang mencapai Rp 52,34 miliar. NELY akan membagi dividen Rp 3,5 per saham kepada pemegang saham.
Baca Juga: Tambah tiga tugboat, NELY alokasikan capex Rp 27 miliar di tahun ini
Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (26/6), ini jadwal pembagian dividen NELY:
- Cum dividen di pasar reguler dan negosiasi: 2 Juli 2020
- Ex dividen di pasar reguler dan negosiasi: 3 Juli 2020
- Cum dividen di pasar tunai: 6 Juli 2020
- Ex dividen di pasar tunai: 7 Juli 2020
- Recording date: 6 Juli 2020
- Pembayaran dividen: 24 Juli 2020
Baca Juga: Kinerja Pelayaran Nelly (NELY) tertolong kontrak jangka panjang pengangkutan kayu
Pembagian dividen ini telah mengantongi restu pada rapat umum pemegang saham tahunan NELY pada Rabu (24/6) lalu. Pelayaran Nelly akan menggunakan 25 juta dari laba tahun lalu sebagai cadangan umum. Sedangkan sisa laba Rp 44,09 akan dicatat sebagai saldo laba ditahan.
Dengan harga saham NELY pada Rp 138 per saham pada Jumat (26/6), yield dividen emiten pelayaran ini mencapai 2,54%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News