kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.975.000   59.000   3,08%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Pandangan infovesta mengenai sentimen yang memengaruhi pasar Indonesia sepekan ini


Rabu, 29 September 2021 / 10:55 WIB
Pandangan infovesta mengenai sentimen yang memengaruhi pasar Indonesia sepekan ini
ILUSTRASI. Pandangan infovesta mengenai sentimen yang memengaruhi pasar Indonesia sepekan ini


Reporter: Achmad Jatnika | Editor: Noverius Laoli

Dengan demikian, pergerakan pasar saham maupun obligasi domestik masih akan fluktuatif namun masih optimis hingga akhir tahun 2021,” jelas Infovesta. 

Pasalnya, dalam amatan Infovesta, selama satu bulan terakhir pasar obligasi dan saham Indonesia mencatatkan kinerja positif. Kinerja pasar obligasi pemerintah (Infovesta Government Bond Index) dan korporasi (Infovesta Corporate Bond Index) tercatat masing-masing naik sebesar 0,75% dan 0,41%.

Hal ini sejalan dengan pasar saham yang tercermin melalui IHSG naik sebesar 0,91% dan LQ45 yang juga mengalami rebound dan mencatatkan kinerja positif sebesar 1,20%. 

Infovesta menilai, investor tidak perlu terlalu khawatir terhadap sentimen Evergrande maupun tapering off yang masih membayangi dan dapat mempertimbangkan berinvestasi pada reksa dana berbasis saham kapitalisasi besar seiring dengan pemulihan ekonomi Indonesia. 

Selain itu, menurut Infovesta, investor juga masih dapat mempertahankan portfolio reksa dana pendapatan tetap karena tingkat suku bunga acuan di Indonesia sendiri masih dipertahankan di level rendah.

Selanjutnya: Industri asuransi syariah catatkan pertumbuhan hasil investasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×