Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusa Raya Cipta Tbk (NRCA) mencatatkan nilai kontrak baru Rp 687,82 miliar per 31 Maret 2025.
VP of Investor Relations & Corporate Communications PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA), induk usaha NRCA, Erlin Budiman mengatakan, nilai kontrak baru itu berasal dari beberapa daerah.
“Di antaranya adalah New Plant AHM Deltamas Cikarang Bekasi, Infrastruktur Subang Smartpolitan, Struktur Grand Lucky Pekanbaru, Gedung Parkir & Plaza Kampus E Gunadarma Depok, serta Holiday Inn Express Bandung,” ujar Erlin kepada Kontan, Kamis (24/4).
Erlin menuturkan, NRCA menyambut baik keputusan Bank Indonesia (BI) menahan BI rate di level 5,75% di bulan April. NRCA percaya, langkah itu bisa mengendalikan inflasi dan menjaga stabilitas nilai tukar rupiah.
“Perseroan berharap perekonomian nasional selalu kondusif,” kata Erlin.
Baca Juga: Usai Buyback, Nusa Raya Cipta (NRCA) Berencana Alihkan 49,7 Juta Saham Treasuri
Ke depan, NRCA akan terus proaktif dalam mencari peluang proyek baru baik di bidang properti, industri, infrastruktur, dan bidang lain yang sejalan.
“Terkait proyek di IKN, kami telah diberi kepercayaan untuk membangun RS Mayapada IKN pada tahun 2024,” ungkapnya.
Di sisi lain, NRCA mengaku belum merasakan dampak secara langsung maupun tidak langsung dari adanya kebijakan tarif resiprokal Pemerintah Amerika Serikat (AS).
“Kita masih melihat perkembangannya ke depan,” ungkapnya.
Asal tahu saja, PT Nusa Raya Cipta Tbk (NRCA), unit konstruksi SSIA, melaporkan pendapatan konsolidasi sebesar Rp 3,37 triliun untuk tahun 2024. Pendapatan itu meningkat sebesar 16,5% secara tahunan alias year on year (YoY) dari Rp 2,89 triliun.
NRCA juga mencatat laba bersih sebesar Rp 81,6 miliar dari Januari hingga Desember 2024, turun 18,0% Yo dari Rp99,5 miliar di tahun 2023.
Proyek utama yang diperoleh di tahun 2024 meliputi Dipo Center Jakarta, Infrastruktur Subang Smartpolitan, Condotel Cihampelas Walk Bandung, Creativo Bintaro Tangerang, dan Elevee Penthose & Residence Alam Sutera Tangerang.
Lalu, desain dan pembangunan perumahan untuk Situs Kota Baru Amman Mineral Nusa Tenggara Barat, serta renovasi Hotel Melia Bali.
Baca Juga: SSIA Alokasikan Capex Rp3,6 Triliun pada 2025, Fokus untuk 2 Proyek Ini
Selanjutnya: Sukanto Tanoto, APP dan Suzano Bersaing Akuisisi Bisnis Tisu Kimberly Clark
Menarik Dibaca: 5 Buah Penurun Kadar Kolesterol Tinggi Paling Cepat yang Layak Dicoba
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News