Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Nasdaq dan S&P 500 kembali mencatat rekor tertinggi pada perdagangan Selasa (23/1). Di sisi lain, Dow Jones tergelincir tipis dan gagal mencatat rekor baru.
Nasdaq menguat 0,71% ke 7.460,29, terdorong harga saham Netflix yang melonjak hingga 10%. Kapitalisasi pasar perusahaan ini mencapai lebih dari US$ 100 miliar untuk pertama kalinya.
Indeks S&P 500 menguat 0,22% ke 2.839,13 seiring dengan ekspektasi kinerja korporasi yang membaik. Indeks Dow Jones turun 0,01% ke 26.210,81.
Tiga emiten pada indeks Dow Jones, yakni Johnson & Johnson, Procter & Gamble, serta Travelers Cos melaporkan laba dan pendapatan yang lebih tinggi ketimbang ekspektasi. Verizon mencatat laba yang lebih rendah ketimbang ekspektasi meski penjualan lebih tinggi daripada prediksi.
Marc Chaikin, CEO Chaikin Analytics mengatakan, saham merespon positif kinerja kuartalan. "Saham akan diuntungkan oleh laba yang mendorong pasar saham terus menguat dalam 18 bulan di Amerika dan luar negeri," kata Chaikin kepada CNBC.
Hingga Selasa, 76% dari konstituen S&P yang telah melaporkan kinerja, mencatat laba yang lebih tinggi daripada ekspektasi. Sedangkan dari total emiten yang telah merilis laporan, sebesar 84% mencetak penjualan yang lebih tinggi ketimbang estimasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News