Reporter: Aulia Ivanka Rahmana | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia memprediksi tiga sektor yang akan mendukung pertumbuhan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) untuk semester II-2023.
Head of Research Team & Strategist Mirae Asset Sekuritas, Robertus Hardy, menjelaskan bahwa sektor berbasis komoditas telah menyumbang sebanyak 178 poin terhadap penurunan IHSG.
Angka ini hampir menyamai kontribusi positif dari saham-saham di sektor perbankan, seperti PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Negara Indonesia (BBNI), dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) yang secara keseluruhan menyumbang kenaikan IHSG sebesar 234 poin.
Baca Juga: Tiga Sektor Saham Ini Akan Jadi Penopang IHSG, Cek Rekomendasi Sahamnya
"Meskipun harga komoditas masih melandai, kami percaya kontribusi dari sektor ini akan berkurang di masa depan. Namun, ini tidak berarti sahamnya akan turun. Sebaliknya, peranannya dalam nilai harian mungkin akan berkurang, dan hal ini akan mempengaruhi pembobotannya dalam IHSG," kata Robertus.
Dengan melambatnya harga komoditas, Mirae Sekuritas memperkirakan sektor lain, terutama perbankan dan manufaktur, akan memiliki kontribusi yang lebih signifikan terhadap IHSG.
"Kami melihat potensi untuk meningkatkan belanja fiskal. Pada bulan Juli, depresiasi rupiah sekitar 1,7% dipengaruhi oleh kebijakan The Fed yang cenderung hawkish," tambah Robertus.
Karena itu, Robertus juga memberikan rekomendasi saham untuk tiga sektor yang dijagokan yaitu: PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM), direkomendasikan untuk "trading buy" dengan target harga Rp 5.100 dalam 12 bulan mendatang.
Baca Juga: Tak Panik Saat Suku Bunga The Fed Naik, Ini Sektor Investasi Paling Bergairah
Kemudian, PT Astra International Tbk (ASII), Rekomendasi "buy" dengan target harga Rp 7.500 per saham dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) - Rekomendasi "buy" dengan target harga Rp 12.875 per saham.
Selain itu, lima saham lainnya yang masuk dalam daftar rekomendasi Mirae Sekuritas untuk bulan Agustus 2023 adalah AKRA, ERAA, EXCL, MPMX, dan PRDA.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News