kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45861,67   -2,73   -0.32%
  • EMAS1.368.000 0,59%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menilik Potensi Return Obligasi Korporasi pada Tahun 2024


Rabu, 05 Juni 2024 / 20:10 WIB
Menilik Potensi Return Obligasi Korporasi pada Tahun 2024
ILUSTRASI. Obligasi.


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada potensi peralihan dari obligasi pemerintah ke obligasi korporasi. Imbal hasil yang lebih baik menjadi pendorongnya.

Analis Fixed Income Sucorinvest Asset Management Alvaro Ihsan mengatakan, investasi obligasi korporasi, termasuk reksadana obligasi korporasi, saat ini dinilai cukup menarik bagi investor dengan profil risiko menengah. Salah satunya karena volatilitas pergerakan harganya yang lebih minimal dibandingkan dengan obligasi pemerintah.

Selain itu, yield obligasi korporasi menawarkan imbal hasil yang lebih tinggi yang dipengaruhi oleh rating kredit dan fundamental penerbit. 

"Bila dilihat perbandingannya, untuk tenor 3 tahun dari obligasi pemerintah saat ini menawarkan yield di kisaran 6,73% - 6,76% sedangkan obligasi rating AAA di 7,3% - 7,4% dan AA di 7,5%-8%," jelasnya kepada Kontan.co.id, Rabu (5/6).

Baca Juga: Meneropong Prospek Industri Reksadana di Sisa Tahun 2024

Alvaro juga berpandangan potensi investor meraih cuan dari obligasi korporasi didorong perusahaan sudah mulai kembali melakukan issuance, meskipun di kondisi suku bunga yang tinggi.

Ke depan, ia menilai prospek return dari obligasi korporasi tetap menarik. Dengan potensi pemangkasan suku bunga pada semester II akan berdampak pada kenaikan harga obligasi.

Dengan asumsi pemangkasan suku bunga 25bps, maka yield obligasi pemerintah 3 tahun ke 6,4% - 6,5%. 

"Dengan asumsi spread AAA sebesar 50-58bps, yield obligasi AAA 3 tahun bisa di angka 6,9-7%%," sebutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

[X]
×