kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mayoritas saham operator telko turun awal 2020, simak prediksi selanjutnya


Kamis, 16 Januari 2020 / 21:05 WIB
Mayoritas saham operator telko turun awal 2020, simak prediksi selanjutnya
ILUSTRASI. Mayoritas harga saham emiten telko turun di awal tahun ini.


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Wahyu T.Rahmawati

Meski mayoritas saham sektor ini turun pada permulaan 2020, Chris melihat bahwa ke depan, saham-saham tersebut bisa naik kembali. "Pasalnya, saya prediksi kinerja pada tahun ini meningkat. Jadi, ada kemungknan dividen yang dibagikan tahun ini akan lebih besar," kata Chris. Akan tetapi, ia memprediksi bahwa dalam jangka pendek, saham-saham tersebut masih akan melemah.  

Bernada serupa, Michael juga memprediksi harga saham emiten-emiten tersebut akan kembali naik. Selain karena tergolong sektor yang defensif, menurut dia, kompetisi antarperusahaan juga sudah mulai berkurang. "Para pemain telekomunikasi sudah menaikkan harga paket data sejak semester II-2019," ucap dia.

Baca Juga: Ini dia saham-saham pilihan para analis hingga akhir Januari

Michael bahkan memperkirakan, pertumbuhan pendapatan para perusahaan ini pada 2020 dapat berkisar antara 8%-16% dengan kenaikan laba bersih hingga 24%. Hal ini seiring dengan adanya ekspansi margin. 

Dari segi valuasi, Chris menilai bahwa saham-saham ini tidak bisa disebut murah. "Karena beberapa perusahaan masih dalam kondisi rugi, seperti FREN dan ISAT. Untuk EXCL, karena perusahaan ini baru mulai membukukan keuntungan, maka rasionya masih tergolong mahal," ungkap Chris.

Baca Juga: Industri telekomunikasi kian ketat, ini jurus XL Axiata (EXCL) menghadapinya

Untuk itu, Chris menyarankan investor untuk memilih saham TLKM. Menurut dia, meski pertumbuhan saham TLKM tergolong lambat, kinerja perusahaan ini cenderung lebih stabil dibanding yang lain.

Chris merekomendasikan investor untuk buy saham TLKM di area Rp 3.700 per saham dengan target harga 2020 Rp 4.200 per saham. Pada perdagangan Kamis (16/1), harga saham TLKM turun 0,77% ke Rp 3.850. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×