Sumber: CNBC | Editor: Dupla Kartini
TOKYO. Mayoritas bursa Asia tertekan, Rabu (9/8), di tengah ketegangan geopolitik antara Amerika Serikat dan Korea utara.
Mengutip CNBC, pukul 08.35 WIB, indeks Nikkei 225 tumbang 1,20% dan indeks Kospi Korea Selatan turun 0,70%. Konflik AS dan Korut kembali menjadi sorotan di saat investor Asia menunggu rilis data inflasi China.
Ketegangan geopolitik meningkat setelah Presiden Donald Trump memperingatkan Korut bahwa Pyongyang bakal menghadapi "api dan kemarahan" jika terus mengancam AS.
Beberapa jam setelah ucapan Trump, Korea Utara membalas dengan mengatakan pihaknya menyiapkan rencana untuk menyerang wilayah Guam, lokasi pangkalan militer AS.
Namun, indeks Australia S&P/ASX 200 masih mampu naik 0,47%, didukung saham sektor keuangan. Sektor tersebut menguat setelah Commonwealth Bank of Australia merilis laporan laba yang melebihi ekspektasi. keuntungan setahun penuh naik 4,6% menjadi A$ 9,88 miliar (US$ 7,82 miliar).
Ke depan, investor diperkirakan akan fokus pada data inflasi China bulan Juli yang akan dirilis hari ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News