Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mayoritas bursa Asia dibuka melemah pada perdagangan awal pekan ini. Senin (19/9) pukul 08.25 WIB, indeks Hang Seng turun 66,34 poin atau 0,35% ke 18.695,35, Taiex turun 36,30 poin atau 0,24% ke 14.530,60, Kospi turun 11,21 poin atau 0,47% ke 2.371,45.
ASX 200 naik 1,92 poin atau 0,03% ke 6.841,00, Straits Times naik 1,42 poin atau 0,04% ke 3.270,11 dan FTSE Malaysia turun 15,33 poin atau 1,04% ke 1.452,02.
Bursa Asia bergerak mixed pagi ini dengan mayoritas indeks melemah setelah ekuitas global mencatat pekan terburuk mereka sejak pasar mencapai level terendah tahun ini pada Juni lalu.
Baca Juga: Bursa Asia Naik Jelang Laporan Inflasi AS, Saham Korsel Berseri Setelah Liburan
Bursa di Jepang dan Inggris libur untuk memperingati hari berkabung untuk Ratu Elizabeth II.
Mengutip Bloomberg, pelemahan pasar mencerminkan ekspektasi kenaikan suku bunga Federal Reserve pekan ini dan kekhawatiran bahwa pengetan agresif untuk meredam inflasi akan memicu resesi.
Di sisi lain, investor juga menghadapi volatilitas dari keputusan kebijakan sejumlah bank sentral lainnya seperti Bank of England dan Bank of Japan.
"Jelas The Fed akan memproyeksikan pesan hawkish, sekali lagi mengulangi bahwa itu akan menurunkan inflasi tanpa syarat," kata Vasileios Gkionakis, kepala strategi mata uang Eropa di Citigroup Inc dalam sebuah catatan yang dikutip Bloomberg.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News